Jumat, 08 Juli 2011

Pernikahan merupakan suatu keharusan kalau kita pandang dari aspek agama. Karena Nabi memang menganjurkan kita untuk menikah. Namun begitu, menikah bukanlah suatu yang sim salabim abra kadabra alias bisa di laksanakan dalam waktu seketika. Bisa kita lihat berapa banyak orang yang sampai saat ini belum menikah padahal usianya sudah sangat dewasa.

Nah, melalui tulisan singkat ini, saya akan paparkan 3 hal yang membuat seseorang lambat menikah, khususnya wanita.

Kalau secara umum mengapa seorang wanita lambat menikah, tentu kita akan menjawab karena belum ketemu jodohnya. Namun demikian, ada beberapa hal yang menghambat seorang wanita menuju pernikahan.

1. Mementingkan Karier.
Karier atau pekerjaan bisa menyebabkan wanita jadi lambat menikah. Dengan berbagai alasan pula seorang wanita begitu antusias untuk mencapai karier tertentu, atau meningkatkan kariernya. Apalagi bagi mereka yang terdidik dengan isu persamaan gender. Atau bahkan bagi mereka yang berprinsip uang adalah segalanya. Sehingga tanpa mereka sadari, antusiasme karier ini membuat mereka lupa atau mungkin sengaja di lupakan untuk berpikir menuju fase pernikahan yang merupakan fitrah setiap insan dalam kehidupan ini.

2. Terlalu Memilih.
Setiap wanita pasti mengharapkan sosok yang akan menjadi jodohnyakelak adalah sosok yang 'serba lebih'. Lebih kaya, lebih ganteng, lebih pintar, lebih santun dan kelebihan-kelebihan yang punya nilai plus lainnya. Saya kira itu sikap yang lumrah sebagai seorang insan. Namun tidaklah hal itu menjadi tujuan mutlak dalam mencari pasangan hidup. Karena setiap manusia juga telah Allah ciptakan dengan satu kekurangan yang menempel pada dirinya.
Terlalu ambisius untuk mendapatkan pria yang mempunyai nilai serba lebih ini, juga bisa menjadi sebab seorang wanita lambat menikah. Ia berprinsip bahwa calon suaminya nanti harus lebih dalam segalanya. Sehingga tak ada kata nikah kalau tak kaya, Tak perlu nikah kalau tak ganteng, tak akan menikah kalau tak ......??. Padahal prinsip seperti ini tidak sepenuhnya benar.

3. Trauma.

Beberapa wanita yang pernah mengalami patah hati begitu mendalam, terkadang menimbulkan rasa traumatis terhadap setiap pria yang ia kenal. Akibatnya mereka berpikir lebih baik mengubur perasaan cintanya daripada harus hidup dalam penderitaan. Hingga akhirnya terpaksa mempertahankan masa lajangnya sebelum benar-benar menemukan pasangan hidup yang ia idamkan.

Itulah beberapa alasan mengapa seorang wanita lambat menikah. Semoga artikel ini memberi manfaat bagi pembaca. Dan menjadi bahan pikir untuk mencari solusi agar cepat menemukan jodohnya. ???

Silahkan Komentar Dengan Etika Dunia Online. Untuk Mendapatkan Backlink, Tinggalkan link anda di Menu Tukar Link
EmoticonEmoticon